Wow, Baru Tayang "Mad Max: Fury Road" Dicalonkan Nominasi Oscar

Apakah Film arahan George Miller akan menuai kesuksesan seperti tiga Film sebelumnya di Oscar?

Pada perilisan resmi pertamanya pada hari Kamis, (14/5) " Mad Max: Fury Road " mendapatkan tepukan tangan secara spontan selama tiga kali selama film berlangsung. Dari 158 ulasan Rottentomatoes.com pada hari ini Jumat, 15 Mei 2015 tercatat 99% respon baik untuk film ini.

Walaupun masih ada beberapa kritikan untuk Film "Mad Max: Fury Road" ini. Tapi, film Tom Hardy cs ini menawarkan sinematografi yang sangat imajinatif dan diberi bagian sedikit feminis dengan penambahan Charlize Theron sebagai pejuang wanita Furiosa . Maka tak heran jika film karya George Miller diprediksi akan masuk dalam Nominasi Oscar untuk Kategori best picture.

Jalan" Mad Max: Fury Road " dikabarkan juga akan mulus dalam Academy Award. Pasalanya, Miller tidak asing dengan Akademi Award, bahkan sebelum " Mad Max: Fury Road "ada tiga filmnya masuk dalam nominasi. Seperti"Happy Feet" ditahun 2006, "Babe" yang diproduksi pada tahun 1996 dan "Lorenzo’s Oil" pada tahun 1992.

Sejauh ini ada sepuluh Nominasi Kategori Best Picture sejak dibuka pada tahun 2009 hingga saat ini. Ada beberapa film dengan respon baik dipasaran yang memenangkan kategori ini seperti film Avatar dan District 9 (2009), Inception (2010), dan Gravity (2013).

sumber :klik disini

Back to home page